Rejeki Itu Datangnya Tidak Disangka-sangka

15.19

Rezeki tidak disangka-sangka, siapa sih yang nggak mau? Orang kaya sekalipun, pasti mau. Apalagi kita yang masih punya sederet cicilan. Hehehe.

Kapan datangnya rezeki seperti itu? Ternyata berpola.

Dan begini polanya:
- Setelah kita berserah diri kepada-Nya (tawakal)
- Saat kita berusaha mematuhi perintah-Nya
- Saat kita berusaha menjauhi larangan-Nya
- Saat kita berikhtiar sungguh-sungguh

Itu pola umumnya dan hampir semua orang sudah mengetahuinya.

Terus, apa pola khususnya? Ternyata banyak. Karena channel ini sudah mencapai 12.000 member, maka izinkan saya untuk memberitahu pola-pola khusus dari rezeki tidak disangka-sangka.

Di antaranya:
- Ketika mood kita lagi bagus-bagusnya. Amat jarang terjadi, kita lagi marah-marah lalu dapat telepon yang isinya job atau sales yang besar.
- Selesai beramal dan berdoa.
- Setelah membantu orang lain.
- Setelah dizalimi namun kita bersabar.
- Setelah jatuh namun kita tawakal.
- Ketika bersegera menuntaskan tanggung-jawab besar.

Mau praktek?

Boleh dimulai dari yang mudah-mudah dulu.

Btw, sayang sekali, ilmu sebagus ini hanya kita-kita saja yang tahu. Tak inginkah Anda melihat sahabat dan saudara Anda turut membaik rezekinya?

Ingatlah, saat kita sungguh-sungguh berharap orang lain membaik rezekinya, maka Dia Yang Maha Pemurah serta-merta memperbaiki rezeki kita.

Maka bantulah orang lain untuk membaik rezekinya. Dengan ilmu atau apapun. Sekiranya belum bisa, tunjukkan jalan menuju ilmu tersebut. Ya, ini bagian dari praktek menuju rezeki yang tidak disangka-sangka.

Salah satu kuncinya ada di sini. Ya, di sini. Ketika Anda mengajak orang lain bergabung ke channel ipphoright ini, niatkan sungguh-sungguh agar mereka membaik rezekinya. Mudah-mudahan kesungguhan itu berdampak buat rezeki Anda.

Kalau Anda punya buku saya, pinjamkan itu kepada yang lain. Sekali lagi, berikan ilmu atau setidaknya tunjukkan jalan menuju ilmu tersebut. Simple tho? Boleh Telegram, boleh juga buku.

Satu hal lagi. Jika member di sini sudah mencapai 17.000, saya akan berbagi tips praktis untuk berumrah dan mengumrahkan. Nggak jadi soal berapapun uang yang ada di rekening kita saat ini.

Mau?

#dibagi dari saluran telegram Ippho Santosa - ipphoright

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe